detikpos.id || Medan- Dalam upaya bersama mengatasi pencegahan Stunting, Yayasan Fajar Sejahtera Indonesia (YAFSI) dengan dukungan Bank Sumut memberikan bantuan nutrisi kepada para ibu hamil dan anak-anak. Bantuan nutrisi tersebut berupa kacang hijau, gula merah, gula putih, susu, santan instan dan Snack Sehat.
Program ini memberikan perhatian khusus kepada ibu hamil dan anak-anak usia 0-2 tahun atau rumah tanggal dengan seribu hari pertama kelahiran (1.000 HPK). Hal ini dikarenakan kebutuhan akan kecukupan gizi bagi anak-anak adalah sejak masa kehamilan. Sehingga sejak masa kehamilan tersebut, harus dipastikan kondisi kesehatan dan kecukupan nutrisi bagi ibu hamil dan anak dalam kandungannya.
Angka balita stunting di Kota Medan mengalami penurunan drastis. Tercatat penimbangan balita di tahun 2022 bulan Februari sebanyak 550 balita menderita stunting, bulan Agustus ditahun yang sama jumlah balita stunting turun di angka 364 balita. Kemudian di bulan Februari tahun 2023 angka stunting kembali turun menjadi 298 balita.
Meskipun angka balita yang mengalami stunting mengalami penurunan, YAFSI dan Bank Sumut tetap berkomitmen untuk memberikan bantuan nutrisi tambahan dan bahan makanan. Sebanyak 400 paket siap dibagikan di 8 kecamatan yang ada di kota Medan yaitu Medan Amplas, Medan Denai, Medan Tembung, Medan Kota, Medan Area, Medan Perjuangan, Medan Deli dan Medan Belawan. (red-B)