Kapolres Labusel Jenguk Korban Kecelakaan Truk di RSU Nur Aini

Polri265 Dilihat

Labuhanbatu Selatan – detikpos.id

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Aditya S.P. Sembiring Muham, S.I.K., menjenguk korban kecelakaan truk yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Dusun Si Jambu, Desa Sisumut, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Kamis, 11 Desember 2025.

Kunjungan Kapolres dilakukan pada Jumat (12/12/2025) di RSU Nur Aini Blok Songo, sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang mengalami musibah.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres didampingi PS Kasat Lantas IPTU Rostati Sihombing, S.Psi., M.Psi., Direktur RSU Nur Aini Dr. Dedi Irawan Nasution, serta Kanit Kamsel Sat Lantas AIPDA Alexander Panggabean. Mereka melihat langsung kondisi korban bernama Muhammad Syahnan (55), yang mengalami luka berat termasuk patah tulang terbuka pada kaki kiri dan kini menjalani perawatan intensif oleh tim medis.

Kapolres AKBP Aditya Sembiring menyampaikan keprihatinan dan memberi motivasi kepada korban serta pihak keluarga.

“Kami turut prihatin atas musibah yang dialami Pak Syahnan. Semoga beliau segera pulih dan dapat kembali beraktivitas. Kami juga mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati saat berkendara, terutama di jalur rawan kecelakaan seperti Jalinsum,” ujarnya.

Pihak keluarga korban menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan Kapolres dan jajarannya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Kapolres dan seluruh jajaran yang telah datang. Kehadiran mereka sangat berarti bagi keluarga kami di tengah ujian ini,” ujar perwakilan keluarga.

Kunjungan ini tidak hanya memberikan dukungan moral kepada korban, tetapi juga menunjukkan komitmen Polres Labuhanbatu Selatan dalam memberikan pelayanan humanis kepada masyarakat, khususnya bagi korban kecelakaan yang membutuhkan perhatian lebih.

(PP/Redaksi detikpos.id)


 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments